Bentuk Akhlak dan Disiplin Paskib MAN 1 Brebes Adakan Diklatsar

Paskibra  Brahmastra MAN 1 Brebes mengadakan kegiatan Diklatsar (Pendidikan Latihan Dasar). Tema kali ini adalah membentuk generasi muda yang disiplin, cerdas, bertanggungjawab dan berakhlak mulia. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk membentuk mental dan meningkatkan rasa tanggungjawab, disiplin dan menumbuhkan sikap percaya diri.

                 Kegiatan tersebut diselenggarakan di MAN 1 Brebes (21 s.d. 22 September 2024) dimulai  usai KBM diikuti siswa-siswi kelas X dan XI MAN 1 Brebes yang berjumlah 38 peserta kelas X, kelas XI 41 dan kelas XII sebanyak 14 peserta.  Selaku Pembina Paskib Brahmastra, Aning Susi Idawati menyebutkan bahwa kegiatan  ini merupakan agenda kegiatan tahunan.

Pada widegame tahun ini terdapat 5 pos berbeda, antara lain halang rintang, indera peraba, estafet air, estafet balon dan kamuflase dengan tujuan untuk menambah kekompakan.

                Menurut  Wakil Kepala Madrasah bidang kesiswaan, Ma’mun Khakim  saat memberikan sambutan dalam upacara pembukaan memberikan pesan agar anggota Paskib disiplin waktu, bangga dengan uniformnya serta selalu bekerjasama tim dalam latihan.

Dengan dibekali materi kepemimpinan, PBB dan problem solving harapan siswa-siswi dapat melanjutkan kepemimpinan dengan amanah dan penuh tanggungjawab.

(Aini Salsabila/Tim Liputan KIR)

Komentar

Saat ini Komentar Tidak tersedia.